Kawan....
Hentikan dulu bertapamu
Kawan....
Simpanlah dulu cangkulmu
Kawan.....
Asahlah pedangmu itu
Hitung lekuk kerismu
Lantas maju......
Jahit dan rawat kembali bendera yang terkoyak
Bukan....itu bukan salahmu kawan....
Badai petir dari timur telah merobek-robek benderamu....bendera kita
Yaaa....itu badai yang sama kawan...
Yang dulu pernah menimpa kakek nenek kita
Yang dulu juga telah merobek-robek bendera kita
Kawan....
Kibarkan kembali bendera itu dengan gagah perkasa
Kibarkan setinggi-tingginya hingga semua bangsa bisa melihat
Yaaa...mereka akan gemetar kawan...
Mereka akan ingat itu bendera yang dulu ditakuti kakek neneknya
Itu bendera yang dulu menjadi perbincangan semua bangsa
Setelah usai kau kibarkan bendera kita
Kembalilah lagi ke Jogja....
Kembalilah ke Ibumu....Ibu kita
Karena ke Jogja kita akan kembali
No comments:
Post a Comment